IBX58F8B9DC28E0A

Rabu, 18 Juli 2018

Temukan Konsep Wedding Impianmu di Bekasi Wedding Exhibition

 



Adakah di antara kamu yang tengah menyiapkan sebuah pesta  pernikahan impian? Bisa untuk diri sendiri, keluarga, sahabat, atau kerbat. Bila jawabannya iya maka bergembirilah. 

Tak lama lagi kamu akan menemukan semua jawaban akan kebutuhan dalam mempersiapkan pesta pernikahan impian. Ya. Tak lama lagi, tepatnya 3-5 Agustus 2018 nanti di Bekasi bakal digelar The Biggest Wedding Exhibition In The City 5th Bekasi Wedding Exhibition. Event akan digelar  di Grand Galaxy Convention Hall, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat 17147

Datang ke 5th Bekasi Wedding Exhibition, akan memberi banyak perspektif dan memudahkan persiapan pesta pernikahan impian. Paling tidak berikut 7 hal yanb bakal didapat dengan ikut event ini

1. Banyak pilihan vendor wedding

Bekasi Wedding merupakan pameran pernikahan terbesar di Kota Bekasi yang digelar untuk kelima kalinya. Terdapat 60 vendor wedding dengan kualitas keren yang akan menampilkan beragam dekorasi pernikahan, ratusan gaun pengantin, juga menu katering terbaru. 

2. Sumber inspirasi aneka keperluan pernikahan

Selain itu juga ditampilkan koleksi wedding ring, konsep pre-wedding photography, serta semua yang berkaitan dengan pernikahan yang dapat menjadi sumber inspirasi bagi para calon pengantin. 

3. Berkesempatan memenangkan paket honeymoon impian 

Yang tak kalah penting para calon pengantin juga mendapatkan kesempatan memenangkan doorprize harian untuk honeymoon ke Bali, Lombok dan Pulo Cinta Gorontalo jika bertransaksi di 5th Bekasi Weding Exhibition. 

Tak hanya grandprize harian, pengunjung juga berkesempatan memenangkan grandprize honeymoon ke Maldives!. Duh, siapa sih yang tak mau menjejak kaki di pulau nan eksotis ini. Destinasi honeymoon yang menjadi impian setiap pasangan pengantin baru. 


4. Bertemu dan menggali inspirasi pernikahan dengan selebgram Dwihanda

Sesuai tema yang diangkat yaitu Romance Rustic Vintage, di 5th Bekasi Wedding Exhibition pengunjung juga bisa bertemu dengan selebgram yang menjadi inspirasi banyak remaja wanita masa kini Dwi Handayani Syah Putri. Di dunia maya selebgram satu ini lebih dikenal sebagai Dwihanda yang beberapa waktu lalu melangsungkan pernikahan dengan tema rustic vintage yang sangat romantis. 

Di acara ini bersama Paperin Rose sebagai Wedding Decoration yang terlibat dalam pernikahannya, Dwi akan sharing tentang segala persiapan dan semua tentang pesta pernikahan nya kepada calon pengantin. Dwi akan hadir pada sesi 5th Bekasi Wedding Exhibition pada hari Minggu, 5 Agustus 2018. 


5. Temukan inspirasi wedding make up dari Beauty Blogger Tasya Farasya

5th Bekasi Wedding Exhibition juga akan menghadirkan Beauty Vlogger ternama yang beberapa waktu lalu viral di social media. Ia terkenal karena pernikahannya yang sangat menarik dan berbeda dengan pernikahan lainnya yaitu, Tasya Farasya.

Nama Tasya sempat menjadi perbincangan heboh warganet di media sosial. Karna pernikahannya yang sangat mewah dan berlangsung selama 7 hari berturut-turut. Mulai dari prosesi pengajian, siraman, henna night, akad nikah, hingga resepsi dengan berbagai konsep dan juga adat di Indonesia. 

Secara khusus, Tasya juga akan sharing kepada semua calon pengantin yang hadir pada 5th Bekasi Wedding Exhibtion tentang “DOs and DONTs for Amazing Look in Your Wedding pada talkshow yang akan diadakan pada hari kedua yatu 4 Agustus 2018 di main stage 5th Bekasi Wedding Exhibition

6. Terdapat corner konsultasi calon pengantin

Yang paling menarik yang membedakan 5th Bekasi Wedding Exhibition dengan wedding exhibition lainnya adalah adanya corner desk ASK BELLA. Ask bella adalah sebuah jasa konsultasi bagi calon pengantin yang akan melangsungkan pernikahan, mulai dari step before marriage, best prepare mentally and pschycally hingga persiapan pesta pernikahan yang diinginkan. Layanan ini bisa  dilakukan secara GRATIS! 

7. Berkesempatan terlibat dalam program charity

Dan sebagai kelanjutan program sosial #JEEMovement yang selalu diusung Jakarta Event Enterprise di setiap eventnya, 5th Bekasi Wedding Exhibition tergerak kembali untuk melakukan 'movement' yang bertajuk 'Nikah Massal' bagi para penyandang disabilitas dan bagi pasangan yang tidak mampu. 

#JEEMovement diharapkan dapat memudahkan setiap pasangan yang sudah memiliki niat baik untuk menyegerakan kebaikan dan menikah secara resmi. 

"Semoga gerakan #JEEMovement yang terus kami lakukan ini bermanfaat untuk Ummat,"   Rika Pz, selaku Direktur Utama Jakarta Event Enterprise, Penyelenggara Bekasi Wedding Exhibition. 

#MENIKAHITUMUDAH
#BEKASIWEDDINGEXHIBITION

Tidak ada komentar:
Write comments